S-1 Teknik Elektro UK Maranatha

Motor Listrik Konversi, Ciptakan Peluang untuk Lulusan Teknik Elektro

uploaded: 13 January 2023
Share this article
Share on email
Share on facebook
Share on twitter
Share on whatsapp
Share on telegram

Dalam rangka memperingati hari jadi yang ke-57, Fakultas Teknik Universitas Kristen Maranatha mengadakan webinar Maranatha Engineering Talk 2022 “Motor Listrik Konversi”. Acara ini berlangsung pada 29 Oktober 2022 secara daring melalui platform Zoom dan dihadiri oleh 62 orang mahasiswa sebagai peserta. Pada kesempatan ini, Fakultas juga mengundang Tommy Huang, S.T., Chief Executive Officer dari PT Trimentari Niaga (Bintang Racing Team), alumnus Fakultas Teknik Elektro 1992 sebagai narasumber.

Dalam sesi materinya, Tommy menjelaskan bagaimana perkembangan motor listrik di Indonesia. “Konversi penggunaan Internal Combustion Engine menjadi motor listrik akan segera terlaksana. Hal ini dipertegas dengan Keputusan Presiden Republik Indonesia untuk memproduksi sebanyak kurang lebih 2.2 juta unit motor listrik hingga tahun 2024 ujar Tommy membuka materi. Keputusan Presiden tersebut adalah tanggapan atas permasalahan dari pertumbuhan signifikan pengguna sepeda motor. Penggunaan berlebihan ini menyebabkan emisi gas buangan yang tinggi dan peningkatan penggunaan energi fosil yang jumlahnya sudah mulai menipis di dunia.

Tommy memaparkan bahwa rencana motor listrik konversi ini mendapatkan sambutan positif dari masyarakat, khususnya para pengendara motor layanan transportasi daring. Menurut survey pemerintah, 92% dari 16.000 pengendara setuju untuk melakukan konversi, setelah menimbang manfaat biaya penggunaan per tahun, serta perawatan mesin yang lebih rendah dan mudah dibandingkan dengan sepeda motor berbahan bakar fosil. Atas fakta ini, Tommy mengimbau agar para mahasiswa Teknik Elektro UK Maranatha bisa menggunakan peluang ini menjadi bisnis atau peluang kerja di masa depan karena banyak kebutuhan yang akan tercipta dari motor konversi listrik ini dan membutuhkan tenaga ahli, khususnya dari lulusan teknik elektro.

Di akhir acara, Dr. Heri Andrianto, S.T., M.T., selaku Ketua Panitia, memberikan apresiasi kepada narasumber berupa sertifikat dan ucapan terima kasih, serta menyampaikan harapannya agar para peserta bisa mengambil pelajaran dari webinar ini. (ew/gn)

Share this article
Share on email
Share on facebook
Share on twitter
Share on whatsapp
Share on telegram
Related News
LATEST EDITION,